Celebrity
Kyuhyun “Super Junior” Dipastikan Akan Mulai Menjalani Wajib Militer Pada Bulan Mei 2017

25 Apr 2017


Foto: Twitter/@GaemGyu


Seluruh anggota boygroup K-Pop, Super Junior akhirnya akan selesai juga menjalankan kewajiban mereka pada negaranya, yaitu mengikuti wajib militer (wamil). Si bungsu dari Super Junior, Cho Kyuhyun, sudah dipastikan akan menjalankan masa wamilnya pada tanggal 25 Mei 2017 mendatang. Hal ini diumumkan oleh agensi mereka bernaung, SM Entertainment, pada hari Selasa (24/4). Tahun ini, pria kelahiran 2 Februari ini telah berusia 30 tahun usia Korea (Kyuhyun lahir tahun 1988). Dan, pemerintah Korea Selatan mewajibkan seluruh pria Korea, maksimal usia 30 tahun, sudah melakukan wajib militer.

Dilansir dari Soompi.com, SM menyatakan bahwa pria kelahiran 2 Februari 1988 ini akan mulai masa pelatihannya pada tanggal 25 Mei 2017 di Nonsan Korea Army Training Center. Setelah mendapatkan pelatihan ketentaraan dasar, Kyuhyun akan menempati posisi sebagai pekerja publik (public service worker), bukan berada sebagai tentara aktif.

Penempatan Kyuhyun sebagai public service worker bukan tanpa sebab. Penyanyi “At Gwanghwamun” ini pernah hampir tewas karena kecelakaan mobil pada tahun 2007 silam. Saat itu, dirinya sempat koma selama beberapa hari, serta harus beristirahat total selama 4 bulan. Dan, sesuai ketentutan, mereka yang memiliki catatan (masalah) pada kesehatan, diperbolehkan untuk menjadi pekerja publik. Bahkan, untuk kasus seperti Kyu yang hampir tewas, Kyu boleh tidak mengikuti wajib militer. Kabarnya, pemerintah Korea telah memberikan pengecualian pada Kyu untuk tidak mengikuti wamil (exemption). Namun, karena tanggung jawabnya sebagai public figure, Kyu menolak tawaran tersebut dan tetap mengikuti wamil.

Saat ini, selain menyanyi, Kyu juga aktif tampil sebagai host variety show populer di Korea, Radio Star. Dengan wamilnya Kyu, berarti posisi host tersebut kosong dan, biasanya, akan dicarikan penggantinya. Namun, hingga saat ini, dikabarkan pihak produser belum menemukan penggantinya. Kyuhyun sendiri telah melakukan rekaman untuk beberapa episode Radio Star kedepan, termasuk yang akan tayang begitu Kyu mulai menjalani wamil.
Dengan kepastian masuknya Kyu untuk wamil, berarti seluruh anggota Super Junior sudah menjalankan kewajiban mereka pada negara. Anggota Super Junior telah bergantian mengikuti wamil—yang dimungkinkan terjadi karena jumlah anggotanya yang banyak—dimulai sejak tahun 2010 oleh Kangin.

Saat ini, anggota Super Junior yang tengah menjalankan wamil adalah Eunhyuk dan Donghae yang akan selesai tugasnya pada bulan Juli 2017, lalu Siwon yang selesai pada Agustus 2017 ini, serta Ryeowook yang baru akan selesai tugasnya pada tanggal 10 Juli 2018. Sedangkan, Kyuhyun dijadwalkan akan kembali dari wamil pada tanggal 24 Mei 2019 atau tepat dua tahun (karena tentara public service menjalankan masa tugas lebih lama tiga bulan dibanding tentara aktif). Maka, setelah Kyuhyun selesai (kira-kira tahun 2019), Super Junior dapat kembali tampil bersama dengan formasi anggota yang lengkap.

Sebelum wamil, Kyuhyun rupanya tetap akan menjalankan aktivitas sebagai selebritas. Dirinya dijadwalkan akan pergi ke India selama 10 hari pada bulan Mei nanti untuk syuting reality show New Journey to the West 4 dan mengadakan fan meeting di Seoul pada tanggal 20 Mei atau 5 hari sebelum wamil.

Negara telah memanggil. Service well and comeback safely, Kyuhyun!(f)


Baca juga:


Topic

#koreancorner

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?