Celebrity
9 Inspirasi Airport Fashion Aktris Korea. Siap Travelling!

28 May 2022


Dok. Istimewa

Hampir dua tahun lebih sudah masyarakat dunia berjuang menghadapi pandemi COVID. Mulai dari pembatasan kegiatan dan larangan bepergian keluar kota maupun luar negeri. Namun, dipertengahan tahun 2022 ini beberapa negara sudah melonggarkan peraturan perjalanannya seperti tidak perlu melakukan karantina, tidak perlu melakukan PCR, dll. Namun seluruh negara punya ketentuan protokol kesehatan masing-masing yang tetap harus diperhatikan oleh para wisatawan yang ingin berkunjung. 

Nah, untuk Anda yang sudah kangen dengan travelling, Anda sudah mulai bisa merencanakan jadwal bepergian Anda. Mulai dari pilihan penerbangan, hotel hingga outfit yang akan Anda gunakan. Pilihan outfit ini akan membuat Anda semakin menikmati waktu travelling Anda. 

Berikut ada 9 airport fashion dari aktris Korea yang mungkin bisa jadi inspirasi outfit travelling Anda. Yuk, lihat reviewnya!

 

Dok. Pinterest

1/ Bae Suzy

Idol-aktris yang punya nama asli Bae Su-ji ini memang selalu tampil cantik dan anggun di berbagai kesempatan. Untuk Anda yang ingin tetap tampil feminin, pilihan airport fashion dari pemilik akun Instagram @skuukzky ini bisa ditiru. 
 
Atasan halter neck warna hitam tampil manis dengan rok panjang warna khaki dengan detail bordir. Untuk melengkapi penampilan, Anda bisa menggunakan tas selempang berdetail unik yang senada dengan warna rok. Gunakan ankle boots warna senada. Chic!

 

Dok. IG @koreadispatch

2/ Choi Soo Young

Aktris yang juga anggota dari girl group SNSD, Choi Soo-young atau yang akrab disapa Sooyoung memilih tampilan yang santai untuk busana travelling-nya. Kemeja putih dipadukan dengan celana palazzo warna krem, terlihat natural. 
 
Agar lebih nyaman, kekasih aktor Jung Kyung-ho ini memilih menggunakan sepatu sneakers. Tas tangan simpel membuat tampilannya tetap modis, lengkap dengan masker. Stay safe!

 

Dok. Koreaboo

3/ Han Hyo Joo

Aktris pemeran tokoh Yoon Sae-bom dalam drama Happiness, Han Hyo-joo, memiliki hampir 4 juta followers di akun Instagram pribadinya @hanhyojoo222. Dengan rambut digerai dan riasan wajah natural, Han Hyo-joo memilih busana teknik layering untuk menemaninya saat bepergian. 
 
Dalaman model turtleneck berwarna hitam, tampil chic dengan celana motif plaids. Agar tetap hangat, Han Hyo-joo memilih long coat jacket berwarna cerah. Ia pun melengkapi tampilannya dengan black studded leather shoes. On point

 

Dok. Pinterest

4/ Jun Ji Hyun

Meski sudah menikah dan memiliki anak, penampilan aktris senior, Jun Ji-hyun selalu bisa menarik perhatian publik, khususnya para penggemarnya. Dengan tatanan rambut lurus terurai, Jun Ji-hyun memilih dalaman kaos berwarna putih yang tidak pernah salah jika dipadukan dengan celana jeans
 
Agar lebih modis, pemeran Cheon Song-yi dalam drama My Love from the Star ini memilih menggunakan double breasted jacket yang panjang. Smart casual!

 

Dok. IG @koreadospatch

5/ IU

Idol-aktris yang bernama lengkap Lee Ji-eun, baru saja dikabarkan mundur dari judul drama terbarunya yaitu Money Game. Hal ini dikarenakan jadwal IU yang berbenturan dengan aktivitasnya yang lainnya. 
 
Beberapa waktu lalu IU terlihat di Bandara Internasional Incheon, Seoul, untuk menghadiri Cannes Film Festival. Airport fashion yang dikenakan IU sangat sederhana namun tetap menggemaskan. 
 
IU mengenakan kemeja dan rok mini berwarna putih yang dibalut dengan rompi berwarna coklat. IU pun melengkapi total look-nya dengan tas tangan mini berwarna hitam.. Kiyo!*

 

Dok. IG @kairportfashion123

6/ Kim Ji Won

Akting dari aktris kelahiran 19 Oktober 1992 ini, baru saja kita nikmati dalam drama terbarunya berjudul My Liberation Notes. Dalam drama tersebut, Kim Ji-won berperan sebagai Yeom Mi-jung. 
 
Bentuk tubuhnya yang mungil tidak menghalangi Kim Ji-won untuk tampil modis saat bepergian. Sama seperti Jun Ji-hyun, dirinya memilih atasan berwarna putih yang dipadukan dengan celana jeans. 
 
Yang membedakan, Kim Ji-won menambahkan detail tas selempang mini berwarna hitam, senada dengan jam tangan dan kacamatanya. 

 

Dok. IG @koreadispatch

7/ Park Min Young

Siapa yang tidak kenal dengan aktris cantik yang satu ini. Perannya sebagai sekretaris Kim Mi-so dalam drama populer What's Wrong with Secretary Kim, yang ia mainkan bersama aktor Park Seo-joon, sangat diingat oleh para pecinta K-Drama. 
 
Selain aktingnya yang memukau, pilihan busana dan penampilannya juga selalu ditunggu-tunggu. 
 
Untuk airport fashion kali ini, Park Min-young memilih atasan halter neck hitam yang senada dengan rok kulit dan ankle boots-nya. Untuk menambah warna, dia menggunakan oversized jacket bermotif dan pilihan tas selempang berwarna senada. 

 

Dok. IG @koreadispatch

8/ Rose BLACKPINK

Girl group BLACKPINK saat ini dikabarkan sedang merencanakan untuk comeback setelah beberapa waktu tidak merilis karya terbarunya. Di dunia fashion, para anggota BLACKPINK didapuk menjadi Brand Ambassador beberapa jenama ternama dunia, antara lain Jisoo untuk DIOR, Jennie untuk Chanel, Rose untuk YSL dan Lisa untuk Bvlgari dan Celine. 
 
Jadi untuk pilihan busana mereka pun sudah tidak perlu diragukan lagi. Coba lihat pilihan warna senada yang dikenakan oleh Rose ini. When in doubt, wear black! Rose pun mengenakan warna hitam mulai dari dalaman, jaket kulit, celana, scarf, hingga masker. Tidak membosankan melainkan terlihat modis. 

 

Dok. IG @koreadispatch

9/ Yuri SNSD

Kwon Yu-ri atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Yuri adalah salah satu anggota girl group SNSD (Girl's Generation). Meski sudah menjadi senior di dunia musik Korea, Yuri selalu tampil cantik dan fresh
 
Cek pilihan airport fashion yang ia kenakan. Sporty look a la Yuri tampil lebih chic dengan terusan berwarna hitam sebagai dalaman, lengkap dengan jaket sporty berwarna biru cerah. Untuk menambah kesan sporty, Yuri mengenakan tas pinggang berwarna hitam dan juga sepatu keds lengkap dengan kaos kaki berdetail biru. Sangat serasi ya!


Baca juga:
NCT Dream, Red Velvet, The Boyz dan Hwang In Youp Akan Hadir di Jakarta
Stunning! 9 Aktris Korea Ini Makin Keren di Usia 40 Tahun
Ini Gaya Selebriti Korea dengan Masker di Masa Pandemi COVID-19
 

Bennita Luisa


Topic

#KoreanCorner, #AirportFashion, #SelebKorea