Beauty Trend
Perawatan Kulit Selembut Sutra dari SENSAI, Padukan dengan Ritual Cantik Terinspirasi Saho

6 Mar 2025

Selalu ada cerita menarik di balik lahirnya produk unggulan dalam perawatan kecantikan.

Kadang, bahan utama yang memberikan benefit luar biasa muncul dari hal-hal tak terduga.

Ketika ditemukan fakta bahwa para perempuan pemintal benang sutra di Jepang memiliki tangan yang benar-benar selembut sutra, terkuaklah benefit kecantikan dari benang sutra.

Melalui penelitian selama satu dekade, SENSAI menemukan formulasi dalam menciptakan produk kecantikan dan perawatan kulit demi kulit selembut sutra dari sutra itu sendiri.

Sensai Ultimate diluncurkan tahun 2023, dan menawarkan rangkaian produk paling mumpuni. Foto: Dok. Sensai/Multi Wangi Group

Tentunya bukan sembarang sutra, melainkan sutra Koishimaru, yang juga dikenal sebagai Royal Silk; sutra ini khusus untuk busana keluarga Kekaisaran Jepang. Kepompongnya yang berukuran lebih kecil dibandingkan kepompong biasanya seakan berselimutkan velvet.

Sutra Koishimaru dipercaya memiliki berbagai benefit kecantikan untuk mendapatkan kulit yang indah, bercahaya dan awet muda. Dan benefit itu ada dalam rangkaian produk perawatan kulit premium Sensai.

Sejak diluncurkan pada tahun 1983, Sensai, yang awalnya merupakan lini dari Kanebo, telah jadi salah satu jenama perawatan kulit luks favorit di Eropa. Di Jepang sendiri, negara asal Kanebo, Sensai baru diperkenalkan pada tahun 2019.

Kemasan Sensai tak hanya terlihat mewah tapi juga mengandung filosofi tersendiri. Sekilas siluet dan detailnya mirip kepompong, 'produsen' bahan utama perawatan kulit ini.

Tahun 2023, Sensai baru saja meluncurkan lini produk paling eksklusif, Ultimate, yang terdiri atas, di antaranya, The Cleansing Oil, The Emulsion N, The Eye Cream N, dan yang paling mumpuni (sekaligus termahal), The Cream N.

Rangkaian produk ini mengoptimalkan kandungan sutra Koishimaru untuk mendapatkan kulit selembut sutra dalam arti sebenarnya.

Produk Sensai diciptakan dengan mengeksplorasi sutra Koishimaru yang lembut tapi kuat, diikuti ritual cantik ala Saho.
Foto: Dok. Sensai/Multi Wangi Group

Perawatan kulit ala Sensai juga mengadaptasi Saho, seni upacara minum teh Jepang, yang mengedepankan tata cara tertentu untuk mendapatkan hasil terbaik dari produk terbaik, dengan cara terbaik pula.

Ritual Saho dalam merawat kulit diwujudkan dalam Double Cleansing, Double Moisturizing, dan Double Application.

Double Cleansing bertugas membersihkan wajah dari sisa makeup dan sebum, lalu membersihkan kotoran menempel juga meluruhkan sel-sel kulit mati.

Double Moisturizing menghidrasi kulit agar lembap dan bisa menerima perawatan kulit dengan maksimal, lalu menutrisinya dengan produk yang tepat.

Sedangkan Double Application memaksimalkan peresapan produk melalui 3 langkah pemijatan di area wajah dan leher.

Sambil menabung untuk membeli Sensai Ultimate, Sensai Cellular Performance, atau Sensai Absolute Silk, ritual Saho bisa ditiru lebih dulu, tuh!

Baca juga:
Afternoon Tea Eksklusif di ALICE The Langham, Jakarta Terinspirasi Guerlain Orchidée Impériale
Rangkaian Skincare Luks 111SKIN Memberi Perubahan dalam 2 Minggu
Augustinus Bader Hadir di Indonesia, The Cream dan The Rich Cream Jadi Produk Andalan

 

Zornia Harisantoso


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda? 

https://www.helpforassessment.com/blog/style/ https://www.baconcollision.com/css/ https://seomush.com/ https://radglbl.com/ https://stmatthewscommunityhall.co.uk/vendor/ https://www.bgquiklube.com/style/ https://proton.co.ke/css/ https://www.888removalist.com.au/vendor/ https://quill.co.id/js/ https://aniworld.com.de/css/ https://gmitklasiskupangbarat.or.id/js/ slot gacor สล็อตออนไลน์" เว็บตรงสล็อต MAX33 คาสิโนออนไลน์ MAX33 สล็อตเว็บตรง