Bosan menggunakan gaun? Percayakan pada jumpsuit warna hijau yang bisa memberi kebebasan bergerak namun tetap gaya.
Jumpsuit hijau: Zara, Rp 799.000,- Kalung emas: forever21, Rp399.000,-
Ingin menggelar pesta kebun yang lebih kasual? Percayakan pada dress hijau berdetail kancing tanpa lengan yang ditambah aksesori bold panjang. Sempurnakan tampilan kali ini dengan pulasan lipstik merah dan angkat seluruh rambut membentuk bun yang cantik.
Jika ingin menampilkan sisi feminin kali ini, padankan dalaman hijau dengan cropped jacket berbahan tweet. Aksesori elemen bebatuan yang melingkar di leher jenjang Anda makin membuat gaya terlihat berkelas. . Dalaman dan celana hijau: Raoul, price by request Cropped jacket: popo rickky, price by request Bold necklace: titi aksesori, Rp159.000,-
Ingin memadukan tampilan maskulin dan chic sekaligus? Bisa saja. Padukan warna hijau melalui atasan tube dengan bahan chiffon bersama celana panjang bernuansa cokelat khaki. Lengkapi tampilan kali ini dengan anting-anting diamante. Sempurna!
Suit: Raoul, harga atas permintaan Top chiffon: Jeffry Tan, harga atas permintaan Anting diamente: forever21, Rp259.000,-