Snacks
Resep Leche Frita With Strawberry Coulis

18 Feb 2017


Foto: Honda Tranggono

Camilan susu goreng yang populer sebagai hidangan penutup Spanyol di musim liburan.
 
Bahan:
750 ml susu cair
100 g gula pasir
150 g tepung maizena
¼ sdt pala bubuk
1 sdm mentega tawar
1 sdt kulit jeruk lemon parut/ lemon zest
2 butir telur, kocok
100 g tepung roti
Minyak sayur, untuk menggoreng
Advertisement
Strawberry coulis:
200 g stroberi, potong
½ sdm gula pasir
½ buah jeruk orange, ambil airnya
50 ml air jeruk lemon
Taburan:
Gula bubuk
 
Cara membuat:
  • Panaskan susu di atas api kecil. Sisihkan. Aduk gula, maizena, dan pala. Masukkan ke panci berisi susu, aduk menggunakan whisk. Angkat.
  • Masukkan mentega dan kulit jeruk, aduk. Tuang ke loyang 20 x 20 x 5 cm yang sudah dialasi cling wrap. Turuh di lemari es (3 jam).
  • Potong-potong membentuk 24 buah persegi. Celup ke telur kocok, gulingkan ke tepung roti.
  • Goreng dalam minyak banyak hingga keemasan.
Coulis:
Haluskan semua bahan dalam blender. Sajikan disertai leche frita. (f)
 
Untuk 6 porsi
Kalori per porsi: 343 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
 


Topic

#sauscocolan

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?