Lifestyle
Ekspresi Makna Perdamaian Lewat Workshop Seni Uniqlo, Terinspirasi Karya Pablo Picasso

24 Apr 2025

Bram Marantika dan Irma Yunita membuka acara workshop
Kolase karya peserta workshop seni Peace for All Pablo Picasso; ayo tebak, mana karya Femina...
Kolase karya peserta workshop seni yang kemudian diperindah oleh Bunga Fatia
Ketika perdamaian dunia masih jadi sebuah cita-cita, banyak cara untuk mengajak masyarakat menggaungkan nilai-nilai dari perdamaian itu.

Salah satunya lewat workshop seni, seperti yang digelar UNIQLO Indonesia akhir pekan lalu di toko Uniqlo Pondok Indah Mall 3, Jakarta.

Workshop seni ini mengajak masyarakat untuk merefleksikan dan mengekspresikan makna perdamaian lewat karya seni, dan terinspirasi lukisan karya Pablo Picasso, Bouquet of Friendship (1958).  

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian inisiatif global Peace for All, projek Uniqlo sejak Juni 2022, yang menghadirkan T-shirt grafis dengan desain yang menyuarakan harapan akan perdamaian, kolaborasi dengan seniman-seniman ternama.

Secara global, seluruh keuntungan dari penjualan T-shirt seri Peace for All disumbangkan kepada organisasi kemanusiaan internasional. Dana yang terkumpul disalurkan kepada tiga organisasi mitra untuk mendukung bantuan kemanusiaan darurat, melindungi kehidupan para pengungsi di seluruh dunia, serta membantu anak-anak yang menghadapi situasi sulit akibat konflik maupun tantangan lainnya.

Workshop seni Peace for All - Pablo Picasso diselenggarakan secara global di 25 kota besar di dunia, termasuk Jakarta. Serunya, karya-karya dari peserta workshop akan ditampilkan dalam bentuk instalasi kolaboratif di toko Uniqlo Le Marais Paris pada Mei mendatang. 

Koleksi T-shirt Peace for All edisi Pablo Picasso Bouquet of Friendship menginspirasi karya peserta workshop seni. Foto: Dok. Uniqlo Indonesia

Workshop ini merupakan hasil kolaborasi Uniqlo dengan Musée National Picasso Paris dan organisasi seni komunitas global Artolution, serta turut mengundang perwakilan dari Save the Children Indonesia untuk membagikan sudut pandang mereka mengenai pentingnya ruang aman dan penuh harapan bagi anak-anak yang terdampak konflik dan krisis kemanusiaan.

Advertisement
"Kegiatan workshop Bouquet of Peace ini kami hadirkan sebagai ruang refleksi kolektif, di mana harapan akan perdamaian dapat dituangkan lewat ekspresi seni," ujar Irma Yunita, Corporate Affairs Director Uniqlo Indonesia, di awal acara.

"Kegiatan hari ini mempunyai semangat yang sejalan untuk memberikan anak-anak ruang untuk tidak hanya didengar tetapi juga menjadi sumber inspirasi bagi sesama, terutama bagi generasi mereka sendiri," Bram Marantika, Program Manager Save the Children Indonesia, menambahkan.

Workshop seni yang juga dipandu seniman visual Bunga Fatia ini juga meresmikan peluncuran koleksi T-shirt Peace for All edisi Pablo Picasso, yang menghadirkan lima desain eksklusif dari karya-karya Picasso, termasuk Bouquet of Friendship

Koleksi ini telah lebih dulu diluncurkan pada bulan lalu, dan seluruh keuntungan dari penjualan T-shirt akan disalurkan langsung kepada Save the Children Indonesia sebagai mitra kemanusiaan lokal.

Donasi ini akan digunakan untuk mendukung pemenuhan hak-hak anak, khususnya dalam penanggulangan kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik. Penyalurannya pun akan dilakukan secara langsung untuk memastikan transparansi dan efektivitas dukungan.

Baca juga:
Rayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan Ikut Avoskin Trail Run
LOEWE Buka Butik Baru, Didesain ala Rumah Kolektor Seni
Gradient Collection frank green Dirilis Bareng Peresmian Pop-Up Store di Ashta District 8



Zornia Harisantoso


 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?