Letaknya yang pas di pinggir jalan raya, membuat pasar dadakan yang menjual jajanan ini mudah disinggahi. Untuk pelepas dahaga tersedia banyak pilihan, mulai dari es kelapa, es campur, pacar cina, cendol, hingga es buah. Aneka macam makanan manis, seperti bubur candil, kolak, dan kue-kue jajan pasar yang legit, seperti lupis, ketan kinca durian, dan putu mayang juga tersedia. Mau yang segar, seperti asinan betawi dan asinan buah bogor, atau lauk untuk teman makan nasi, seperti aneka pepes ikan, ayam bakar, mi goreng, sampai rendang jengkol, juga ada.
Lokasi: Jl. Panjang, Jakarta Barat (di antara Jl. H. Domang dan Jl. H. Sa’ari)
Harga: Minuman: Rp5.000 – Rp10.000, Bubur & kue jajan pasar: Rp2.000 – Rp10.000, Asinan: Rp10.000 – Rp15.000, Lauk: Rp2.000 – Rp12.000
Tim Boga Femina
Topic
#puasadanlebaran