Keterlibatan para idol Korea dalam dunia mode internasional ini terbilang bukan hal baru. G-Dragon, rekan Taeyang di Big Bang, adalah brand ambassador rumah mode Chanel, dan selalu duduk di baris pertama dalam setiap pergelaran busana yang dibuat brand asal Prancis ini.
Selain itu, C.L. dari girl group 2NE1 adalah salah satu superstar Korea yang menjadi muse Jeremy Scott, dan telah menjadi keluarga dari rumah mode Alexander Wang yang disebut #WANGSQUAD.
Bergabungnya Suzy dengan Fendi bukannya tanpa alasan. Pasalnya, Suzy kerap terlihat mengenakan label asal Italia ini dalam setiap kesempatan, baik itu ketika di bandar udara, maupun ketika aktivitas santai. Melihat pasar Asia makin besar, terutama dengan perkembangan industri seni di Korea Selatan, Fendi pun mulai melirik bintang dari negeri ginseng ini.
Berhasil menggandeng Taeyang untuk koleksi mini menswear SS2017/18, Suzy pun turut serta sebagai representasi koleksi khusus wanita, khususnya untuk musim Fall/Winter 2017 Fendi.
Koleksi Fall/Winter ini telah dikenakan Suzy ketika dalam perjalanannya di Bandara Incheon. Suzy mengenakan Fendi Main Jacket, lengkap dengan tas mini Peekaboo berstrap embellishment cantik yang sedang populer musim ini. Menandai kerjasamanya, Suzy juga membintangi video teaser koleksi Spring Summer 2017/28 Fendi, juga dalam iklan di majalah Instyle. Lihat kolaborasi Suzy dan Fendi di foto-foto di atas. (f)
Baca Juga:
Tampil Chic dengan 3 Koleksi Karen Millen Spring/Summer 2017
Bella Hadid Gantikan Gigi Hadid Sebagai Wajah Baru Max Mara Accessories
Tren Sepatu Dengan Detail Sabuk Lingkaran
Topic
#kolaborasifendi, #suzybae, #fendi