Bahan:
-
1 L air
-
100 g gula pasir
-
4 lembar daun pandan
-
1 kaleng (565 g) leci kalengan
-
Es batu, siap pakai
Rebus hingga empuk:
-
100 g biji lotus (teratai)
-
150 g gula pasir
-
500 ml air
Cara membuat:
-
Rebus 1 L air bersama gula pasir dan daun pandan. Masukkan leci dan air perendamnya. Panaskan sebentar, angkat. Masukkan biji lotus rebus. Angkat.
-
Simpan di lemari es hingga dingin.
-
Keluarkan. Bagi ke dalam 6 gelas saji. Beri es batu.
-
Sajikan segera. (f)
Untuk 6 gelas
Baca Juga:
Resep Butterbeer
Topic
#resep