Condiments
Anko, Pasta Kacang Merah untuk Mochi

30 Jul 2021


dok.www.justonecookbook.com/

ANKO

Pasta kacang merah (adzuki) untuk ragam dessert Jepang. Saah satunya untuk isian Ichigo Daifuku, yakni varian mochi isi stroberi-anko. 

Ada versi tsu-buan (paste yang lebih kasar) dan koshian (paste halus). Rasio adzuki terhadap gula adalah 1:1, namun jumlah gula bisa dikurangi sesuai selera. Peran gula juga untuk memperpanjang umur simpan anko. 

Untuk 600 gram 

1 cup/ 256 g kacang merah 
Air 
1 cup/ 200 g gula pasir
1/2 sdt garam 

1/ Tsu-buan: Bilas kacang merah. Cara lama adalah dengan meremdam semalaman, namun beberapa praktisi modern mengklaim tidak lagi melakukan ini karena tak menunjukkan hasil signifikan. 
Advertisement

2/ Rebus langsung saja kacang hingga mendidih. Buang airnya. Rebus dengan air yang baru hingga lunak. Tutup dan aduk sesekali (total waktu 1-1,5 jam, tergantung api dan panci Anda). 

3/ Setelah lunak, tiriskan. Masukkan kembali ke panci.

4/ Masukkan gula, aduk hingga larut. Teruskan mengaduk tanpa henti hingga cairan membentuk tekstur pasta (paste). 

5/ Masukkan garam. Aduk rata. Angkat. Tsu-buan siap digunakan. 

6/ Koshian: Pada tahap 3 (setelah ditiriskan), masukkan ke food processor. Haluskan. 

7/ Ikuti langkah masak selanjutnya. Koshian memang akan sedikit encer. Teksturnya akan lebih solid setelah tidak panas. (f)
 

Baca juga: 
Berekplorasi di Dapur Saat Pandemi, Nicholas Saputra Pede Dengan Masakannya
Seberapa Pedasnya Buldak Sauce Varian Extreme? Fans Kfood Perlu Tahu
Perluas Popularitas Daging Asap, RAMUASAP Authentic Smokehouse Dibuka di Kemang



Trifitria Nuragustina


Topic

#jualredbeanpaste, #resepanko

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?