Foto: Dok. Freepik
Akibat dari mengabaikan berbagai rutinitas perawatan kulit adalah kulit menjadi kering dan tak menutup kemungkinan menjadi bersisik. Hal ini akan menghambat saat ada penggilan tatap muka virtual dengan kolega yang terkadang datang mendadak. Kulit kering perlu penanganan khusus sebelum merias diri.
Lizzie Parra, beautypreneur dan beauty enthusiast, membagikan kiatnya dalam menangani kulit yang sedang kering saat akan berias diri. Pertama, Anda dapat menggunakan pelembap wajah yang dikemas dalam bentuk krim ataupun gel, sehingga memiliki konsentrasi yang lebih tinggi dan dapat lebih menempel ke kulit sebelum mulai berias.
Hal ini penting dilakukan untuk mempersiapkan kulit Anda sebelum menerima riasan. Bila kulit Anda tidak terlalu kering, Anda dapat menggunakan pelembap yang lebih ringan. Lizzie pun mengingatkan untuk terus menggunakan pelembap, terutama pagi dan siang hari, meskipun hanya berada di rumah seharian.
Jangan abaikan perawatan kulit Anda meski hanya berada di rumah seharian. Jangan sampai sekalinya Anda harus keluar rumah, wajah Anda justru tampak kusam. Stay safe, stay healthy, stay at home!
Anda dapat memberli produk BLP Beauty di Shopee.
Anda dapat memberli produk BLP Beauty di Blibli.
Anda dapat memberli produk BLP Beauty di iLotte. (f)
Baca Juga
#BeautyAtHome Resep Salt & Herb Scrub ala Utama Spice
Bingung Riasan Hari Raya? Tiru Make-Up Lebaran Ala Lizzie Parra!
Langkah Tepat Perawatan Kulit Saat #DiRumahAja
Topic
#ReportaseModeFemina, #LizzieParra, #BLPBeauty, #BeautyAtHome, #DrySkin