Recipes
Tatin Aux Pommes

11 Nov 2011

Tatin Aux Pommes biasa juga disebut Apple Tatin, apple pie-nya Prancis. Dipanggang dalam posisi apel di bawah dan kulit pai di atasnya. Di resto modern, ditemui pula versi kulit yang terbuat dari puff pastry.

Bahan:
Kulit pai:
Advertisement
  • 250 g tepung terigu serbaguna
  • ½ sdt garam
  • 1 kuning telur ayam
  • 150 g mentega tawar, dinginkan, potong dadu
  • 3 sdm air es
  • Isi:
  • 600 g apel granny smith, kupas, iris 4
  • 200 g gula pasir
  • 70 g mentega tawar
Cara membuat:
  1. Kulit pai: Ayak tepung terigu bersama garam. Masukkan telur, aduk rata. Tambahkan mentega dan air es, aduk menggunakan 2 buah garpu hingga adonan berbutir-butir. Bungkus adonan dengan cling wrap. Simpan di lemari es hingga padat. Sisihkan.
  2. Isi: Di wajan datar berdiameter 24 cm, lelehkan gula dan mentega di atas api kecil.  Susun apel secara melingkar ke seluruh bagian wajan.
  3. Masak hingga gula menjadi karamel dan apel lunak selama 35 menit. Sesekali olesi bagian atas apel dengan karamel. Angkat. Diamkan hingga suam-suam kuku. Sisihkan.
  4. Gilas kulit pai setebal 5 mm. Taruh di atas apel di dalam wajan. Rapikan bagian pinggir kulit pai. Panggang dalam oven bersuhu 180ºC selama 25 menit hingga kulit pai kecokelatan. Angkat. Diamkan hingga dingin. Sisihkan.
  5. Taruh di atas piring saji, sajikan.
Tip
  • Pastikan agar gula dan apel dimasak di wajan, bukan di pinggan tahan panas, agar gula bisa mengkaramelisasi dengan baik.
  • Saat apel dimasak di dalam karamel, pastikan apel telah menyerap segala karamel di wajan. Apel memang akan menjadi sangat cokelat.
  • Agar kulit pai renyah, jangan aduk adonan kulit terlalu lama. Karena akan membuat  kulit pai liat akibat terbentuknya gluten.
Untuk 8 potong



 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?