Aceh yang menjadi salah satu wakil dari Indonesia meraih dua penghargaan untuk kategori World’s Best Airport for Halal Travellers (Juara Terbaik Dunia Kategori Bandara Halal) untuk Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) dan Blangbintang Aceh Besar sebagai dan World’s Best Halal Cultural Destination (Wisata Budaya Halal Terbaik Dunia).
Selain bandara dan budayanya, tentu saja kuliner jadi andalan Aceh yang pantang dilewatkan. Berikut yang wajib masuk dalam bucket list Anda:
1. Rujak Aceh
Potongan buah seperti bengkuang, nanas, dan mangga, mungkin sama dengan rujak di belahan nusantara lain. Yang unik adalah bumbunya yang menambahkan sedikit buah batok alias buah kawis dan buah rumbia. Dua bumbu khas ini memberi rasa sepet dan gurih pada bumbu yang terbuat dari cabai, gula aren, dan kacang tanah.