Shopping List
Langkah Cantik Menyambut Hari Raya

21 May 2020


Foto: Dok. Pvra

Merayakan ulang jadinya yang ke-5, jenama alas kaki sarat detail, Pvra, siap menemani langkah baru Anda dengan koleksi hari raya 2020 mereka yang menghadirkan kembali Cavva Series. Cavva Series telah menjadi signature item yang sejak dilansir pada awal berdirinya Pvra, tetap menjadi pilihan para konsumen hingga kini.
 
Sandal dengan rancangan kulit yang saling silang dengan aksen payet timbul ini, kini hadir dalam tumit setinggi 5cm yang nyaman dikenakan. Nuansa rose gold dan kilau mutiara dipilih Pvra sebagai aksen payet yang tepat untuk menghiasi nuansa Idul Fitri 2020 ini.

Pvra mengajak Anda untuk merayakan hari raya dengan kampanye mereka, #RAYAkanDiRumahAja di masa pandemi ini, sebagai bentuk perlawanan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Namun hal ini bukan berarti Anda tak bisa tampil menarik dan nyaman selama mengisolasi diri, Anda tetap merayakan Idul Fitri, dengan modis, selayaknya koleksi hari jadi Pvra di 2020 ini.

Advertisement
Anda dapat membeli koleksi Pvra di situs resmi Pvra dan Tokopedia. (f)
 


 
Baca Juga
Kaftan Motif Nusantara, Opsi Pilihan Busana di Hari Raya
Pilihan Beli-Beli Tampilan Hari Raya untuk Anda
Tas Dan Sepatu Untuk Hantaran Lebaran? Kenapa Tidak?



Topic

#ReportaseModeFemina, #Pvra, #BusanaHariRaya, #Sandal, #Mules

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?