Trending Topic
Pemilihan Presiden Amerika Serikat: 70 Penerima Nobel Mendukung Hillary Clinton & Perdebatan Tentang Isu Perubahan Iklim

20 Oct 2016


Foto: AFP

Pada Selasa lalu (18/10), tujuh puluh penerima Hadiah Nobel menyatakan dukungan resmi mereka kepada calon presiden Amerika Serikat 2016 dari Partai Demokrat, Hillary Clinton.  
 
Melalui surat terbuka yang ditujukan untuk warga Amerika, para ilmuwan ternama dunia di bidang sains, kedokteran, dan ekonomi menyatakan memberikan ‘dukungan penuh dan kuat’ kepada Hillary Clinton. “Pemilihan presiden ini sangat penting untuk mempertahankan kebebasan, melindungi keamanan nasional dan melindungi konstitusi. Kita (Amerika) butuh seorang presiden yang akan mendukung dan meningkatkan kebijakan yang akan memungkinkan sains dan teknologi untuk berkembang di negara kita dan untuk menyediakan dasar pengambilan keputusan untuk kebijakan penting.”
 
Surat terbuka itu tidak menyinggung nama lawan Hillary dari Partai Republik, Donald Trump, namun mengesankan bahwa kebijakan yang menunjukkan kurangnya apresiasi untuk pengetahuan saintifik dapat membahayakan keamanan nasional Amerika.
 
Surat terbuka itu ditandatangani nama-nama tenar seperti penerima Nobel Kimia, Peter Agre, penerima Nobel Ekonomi, Robert J Schiller dan astronom penerima Nobel Fisika, Robert Woodrow Wilson. Mereka menegaskan bahwa isu-isu global seperti kanker, penyakit alzheimer dan perubahan iklim merupakan masalah yang membutuhkan inovasi dan investasi.
 
Dalam pemilihan Presiden Amerika Serikat kali ini, isu perubahan iklim cukup disorot. Donald Trump sempat mengatakan lewat tweet di akun resminya @realdonaldtrump pada 6 November 2012, bahwa isu perubahan iklim hanyalah berita bohong atau hoax yang diciptakan oleh Tiongkok  dengan tujuan melemahkan industri manufaktur Amerika Serikat. Ia juga mengatakan akan ‘membatalkan’ Kesepakatan Paris dan upaya-upaya internasional terkait solusi isu perubahan iklim.
 
Sedangkan, Hillary Clinton memaparkan rencana detail di situs resminya untuk mencari jalan keluar untuk masalah-masalah energi dan perubahan iklim. Menurutnya, perubahan iklim merupakan ancaman untuk keamanan nasional Amerika. Bahkan, ia melibatkan pejuang iklim, Al Gore untuk bicara soal isu pemanasan global dan dampak badai Matthew yang menghantam Florida dalam kampanye di Miami pekan lalu.
 
Menurut The New York Times, “Fakta bahwa para penerima Nobel mendukung Hillary Clinton bukanlah sebuah kejutan, mengingat dukungan kalangan akademisi memang cenderung mengarah ke Partai Demokrat. Dukungan serupa juga diterima oleh Presiden Barack Obama pada tahun 2012 lalu. Ada 68 penerima Nobel yang mendukung Barack Obama yang saat itu melawan Mitt Romney.

Baca juga: Momen bersejarah pemilihan presiden Amerika Serikat akan berlangsung pada 8 November 2016 mendatang. Setelah debat capres ketiga sekaligus debat terakhir yang berlangsung seru pada hari ini (20/10), mari kita nantikan siapa pemimpin pilihan Amerika. (f)


Topic

#DebatCapresAS

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda? 

https://www.helpforassessment.com/blog/style/ https://www.baconcollision.com/css/ https://seomush.com/ https://radglbl.com/ https://stmatthewscommunityhall.co.uk/vendor/ https://www.bgquiklube.com/style/ https://proton.co.ke/css/ https://www.888removalist.com.au/vendor/ https://quill.co.id/js/ https://aniworld.com.de/css/ https://gmitklasiskupangbarat.or.id/js/ slot gacor สล็อตออนไลน์" เว็บตรงสล็อต MAX33 คาสิโนออนไลน์ MAX33 สล็อตเว็บตรง