
Foto: Dok. Femina
Film Aruna dan Lidahnya tengah tayang di bioskop. Film yang diangkat dari kisah buku karya Laksmi Pamuntjak dengan judul yang sama ini bercerita tentang pencarian seorang wanita bernama Aruna dalam kehidupannya lewat makanan. “Film ini benar-benar bercerita tentang hubungan personal seorang penggemar makanan, seseorang yang sangat mengapresiasi bagaimana suatu makanan itu ditampilkan,” kata Dian Sastrowardoyo, yang berperan sebagai Aruna.
Selama syuting film yang juga diperankan oleh Nicholas Saputra dan Oka Antara ini, Dian mengaku sangat menikmatinya. Selain lokasi syuting yang berpindah-pindah dari Jakarta, Surabaya, Pamekasan-Madura, hingga Singkawang dan Pontianak, semua kru juga diajak mengeksplorasi berbagai jenis makanan. “Bahkan yang belum pernah saya coba sebelumnya, seperti lorjuk,” kata Dian.
Saat meet & greet Aruna dan Lidahnya di acara Jakarta Eat Festival awal September lalu, Dian pun mengaku kalau ia sudah menemukan bakmi terenak saat mencicipi bakmi kepiting di Pontianak. “Tekstur bakmi dan rasanya pas dan sangat lezat,” ungkap Dian, sumringah.
Dalam film Aruna dan Lidahnya, bakmi kepiting mendapat deskripsi yang sangat panjang dari para pemeran saat menyantapnya. Kelezatan bakmi yang umumnya dinikmati dengan pangsit goreng, bakwan udang goreng, tumis ayam kecap, dan tentunya capit kepiting ini memang sulit dilupakan.
Kelembutan kaldu yang berpadu serasi dengan tekstur bakso ikan yang kenyal, semakin memperkaya hidangan dengan citarasa menyegarkan ini. Tidak heran kalau Dian langsung jatuh cinta. Jadi penasaran ya gimana lezatnya bakmi kepiting di Pontianak. (f)
Kelembutan kaldu yang berpadu serasi dengan tekstur bakso ikan yang kenyal, semakin memperkaya hidangan dengan citarasa menyegarkan ini. Tidak heran kalau Dian langsung jatuh cinta. Jadi penasaran ya gimana lezatnya bakmi kepiting di Pontianak. (f)
Baca Juga:
Cicipi Beragam Makanan Selama Syuting “Aruna dan Lidahnya”, Oka Antara Paling Suka Makanan Ini
Makan Bakmi Kepiting Pontianak, Choi Pan, dan Lorjuk, Wisata Kuliner Ala Film Aruna dan Lidahnya di Jakarta.
Cerita Dian Sastrowardoyo Tentang Lorjuk di Jakarta Eat Festival 2018
Faunda Liswijayanti
Topic
#arunadanlidahnya, #diansastro