
Aslinya menggunakan terung hijau khas Nias Selatan dengan bentuk seukuran ibu jari dewasa. Menggunakan terung telunjuk atau terung hijau bulat juga tidak kalah enaknya.
Bahan:
- Minyak sayur, untuk menggoreng dan menumis
- 600 g udang pancet
- 300 g terung hijau medan/terung telunjuk
- 2 papan petai, ambil bijinya, iris tipis
- 300 g cabai merah besar, buang biji
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt garam
1. Goreng udang, petai, dan terung secara terpisah. Angkat, tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan 3 sdm minyak. Tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan semua bahan yang sudah digoreng. Aduk rata. Angkat. Sajikan hangat. (f)
Untuk 6 porsi
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Topic
#makananniasselatan