Health & Diet
Plat Polimer Jadi Solusi Alat Perawatan Kesehatan Multifungsi

26 Jun 2017


Foto: PM

Pada 15-18 Juni lalu, femina berkesempatan menghadiri pameran kesehatan Medicare dan SenCARE 2017 di Taipei, Taiwan, atas undangan Taiwan External Trade Development Council (Taitra). Turut mendukung program pemerintah Taiwan untuk menciptakan sistem perawatan kesehatan terintegrasi berbasis komunitas, pameran ini menghadirkan berbagai inovasi.

Bahan polimer hasil penelitian ahli dari Taiwan dan Amerika Serikat yang dipatenkan baru-baru ini diluncurkan sebagai solusi peralatan kesehatan yang praktis, bisa digunakan berkali-kali, ramah lingkungan, dan harganya terjangkau. Salah satu bentuk plat polimer ini adalah sebagai penopang kaki jenis anterior ankle foot orthosis.
 
“Setelah direndam dalam air bersuhu 60-70 derajat selama dua menit, plat polimer akan melunak seperti tanah liat, sehingga bisa disesuaikan dengan ukuran kaki. Biarkan di suhu ruang selama hingga 15 menit, plat akan memiliki bentuk baru dan kekuatan sekeras papan,” papar Victor Kuo, Direktur Paracare, yang mengembangkan plat polimer bermerk Solidzone ini.
 
Victor menjelaskan, plat ini bermanfaat untuk pasien pascastroke ataupun trauma fisik, yang membutuhkan penopang untuk menjalani masa pemulihan. Selama ini, penopang kaki yang tersedia di pasaran dibuat dari serat karbon sehingga harganya mahal, atau dari plat termoplastik yang rapuh saat dipakai berjalan.
 
Hadir dalam berbagai ukuran, plat polimer ini juga dapat dibentuk sesuai kebutuhan untuk menggunakan perlengkapan sehari-hari, misalnya bagi lansia, orang dengan disabilitas, atau anak-anak. Tekstur permukaannya turut memungkinkan plat ini melapisi berbagai permukaan agar mudah digenggam, misalnya gagang alat masak atau makan.  
 
Telah dipasarkan di Taiwan sejak September lalu dengan kisaran harga mulai dari 10-60 dolar Taiwan atau sekitar Rp4400 hingga Rp26.300, Solidzone dapat dibentuk ulang dan dipakai kembali hingga lima tahun, dan dapat terurai sepenuhnya dalam beberapa tahun.
 
“Kami membuat produk yang ramah lingkungan karena tidak ingin meninggalkan beban untuk generasi berikutnya, melainkan justru ingin membuat hidup mereka lebih mudah,” tambahnya, bijak. (f)
 
Baca juga:
Penanganan Tepat Cedera Tulang Belakang
Dari Kepala Sampai Kaki
Kaki Datar Mudah Cedera


Topic

#teknologikesehatan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda? 

https://www.helpforassessment.com/blog/style/ https://www.baconcollision.com/css/ https://seomush.com/ https://radglbl.com/ https://stmatthewscommunityhall.co.uk/vendor/ https://www.bgquiklube.com/style/ https://proton.co.ke/css/ https://www.888removalist.com.au/vendor/ https://quill.co.id/js/ https://aniworld.com.de/css/ https://gmitklasiskupangbarat.or.id/js/ slot gacor สล็อตออนไลน์" เว็บตรงสล็อต MAX33 คาสิโนออนไลน์ MAX33 สล็อตเว็บตรง