Fashion Trend
Trend Baju Hari Raya

6 Apr 2023


Dok. Shutterstock
 
Walaupun hari raya Lebaran tidak perlu identik dengan baju baru, pada kenyataannya lini fashion muslimah, dan modest wear umumnya akan mengalami masa panen di hari-hari penuh acara silaturahmi ini. Apalagi tahun ini adalah hari raya pertama usai pandemi dimana pembatasan mobilitas hampir tidak ada lagi.

Seperti apa trend baju hari raya tahun ini? Melihat ke lini masa brand dan desainer dan bermacam fashion show busana muslimah dalam dua bulan terakhir, berikut kunci trend yang cukup mendominasi:

 

One - Off Collection dari Sapto Djojokartiko menampilkan warna putih dengan ornamen mewah yang indah. Dok. Sapto Djojokartiko
 
1/ Warna

Cenderung warna pastel, termasuk putih. Kalaupun warna solid, permainan tabrak warna sama kuat hampir tidak ada. Tentu saja all black, tetap ada. Kombinasi warna terlihat harmoni dan sejuk di mata.

 

Kebaya panjang dan baju kurung dipadankan dengan batik atau wastra Indonesia selalu elegan untuk bersilaturahmi. Tambahkan gelung cantik khas Nusantara. Dalam gambar adalah koleksi Puspa Maya - Danar Hadi dan Bin House. Dok. Danar Hadi & Bin House
 
2/ Cutting

Padanan tunik dan celana panjang yang sangat praktis, tunik dan rok panjang, rok terusan midi, dan abaya tampak dimana-mana. Dalaman polos dengan luaran yang lebih mewah sepertinya akan jadi favorit. Namun beberapa brand dan desainer juga mengeluarkan kain batik dan kebaya modern longgar disertai selendang besar sebagai padannnya. Ini sangat Indonesia!

 

Modernisasi modest wear yang tampak muda dan edgy dari IKYK dan Wilsen Willim. Dok. Jakarta Auto Runway
 
3/ Ornamen & Motif

Bordir, cut out, baju yang dilapisi kain transparan (tule, brokat dan semacamnya) banyak menjadi aksen. Selain kain polos, motif bunga banyak terlihat. Set busana batik juga bisa dipertimbangkan.

 

Baju sarimbit adalah ciri hari raya di Indonesia. Seperti tampak pada koleksi Ria Miranda ini. Dok. Ria Miranda
 
4/ Baju Sarimbit

Bagaimanapun berseragam sekeluarga (baju sarimbit) sangat khas lebaran di Indonesia. Demand-nya sangat besar sehingga hampir semua desainer dan brand mempunyai koleksi sarimbit ini. Pastikan Anda cermat memilih jenis kain yang lembut dan menyerap keringat agar tidak menimbulkan alergi pada kulit si kecil.


Selamat berhari-raya merayakan momen kemenangan bersama keluarga tercinta. (f)


Baca juga:
KEMEJA PUTIH - Tak Pernah Ketinggalan Trend
Ria Miranda Gelar Minang Dekade Legacy Onward, Rayakan 10 Tahun Koleksi Minang Heritage
4 Tren Tas 2023

Petty S. Fatimah


Topic

#FeminaIndonesia, #pranaramadan2023, #ramadanbulanmulia