
Foto: Muhammad Zaki
Buat Fillet paha ayam sekali banyak sebagai lauk praktis. Bekukan setelah dibumbui. Bungkus rapat.
Bahan:
6 buah fillet paha ayam
50 ml minyak sayur
Sambal iris:
5 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus
5 buah cabai rawit merah, iris halus
3 butir bawang merah, iris halus
2 siung bawang putih, iris halus
1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan, iris
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
1 sdt terasi, bakar
Bumbu ayam, haluskan:
15 butir bawang merah
5 siung bawang putih
6 buah cabai rawit merah
4 batang serai, ambil bagian putihnya, sisihkan sisanya
2 cm jahe
2 sdm sayur
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
1 sdm andaliman
1 sdt biji ketumbar
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
Cara membuat:
Sambal:
Aduk semua bahan sambil diremas. Didihkan minyak, siram ke atas sambal. Sisihkan.
Ayam:
- Lumuri ayam dengan bumbu. Simpan di dalam lemari es hingga meresap (± 60 menit).
- Tata sisa serai di pinggan tahan panas. Susun ayam.
- Panggang dalam oven panas 160 derajat C hingga matang (± 20 menit). Keluarkan.
- Sajikan hangat disertai sambal iris, nasi, dan sayur. (f)
Kalori per porsi: 226 Kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
Topic
#menuasia, #ayam