Saat bertemu klien, tampil gaya menjadi wajib. Padanan blus berkerah shawl dengan padanan jas ini misalnya, atau gaun overslag. Keduanya tampil lebih santai tanpa meninggalkan kesan formal.
(Ki-ka: Gaun: Centro Dept.Store, Clutch: Next. Blazer dan Celana: ZARA, sepatu: Next)
Untuk urusan kenyamanan, celana selalu menjadi favorit. Anda tinggal memainkan siluetnya, pilih celana jodhpur bermotif abstrak yang gaya. Atau palazzo yang memberi ilusi kaki jenjang, padukan dengan kaus tanpa lengan dan tenteng tas bermotif polkadot genit.
(Ki-ka: Blus: MORGAN, N.Y.L.A, Celana: N.Y.L.A, MORGAN, Sepatu dan tas: Charles&Keith)
Siluet sederhana memang juara untuk menunjukkan sisi profesional. Cukup dengan balutan rok dan blus atau blazer manis saja sudah memberikan karakater smart. Kuncinya, berani memainkan motif pada bagian atasan atau rok agar tidak monoton.
(Ki-ka: Blazer: N.Y.L.A, Rok:MORGAN, Rok dan blus: METRO Dept. Store, Sepatu: Charles&Keith)