
Diet adalah cara yang paling sering diupayakan, dan olahraga merupakan langkah selanjutnya. Jika tidak mau repot, jalan pintas seperti sedot lemak atau tummy tuck menjadi alternatif yang menggoda. Namun sebenarnya, semua cara itu bisa dihindari dengan mengusir lemak dari awal dengan cara yang relatif aman, sebelum telanjur menggelambir dan mengganggu. Produk slimming lotion bisa jadi alternatif yang relatif murah dan aman untuk digunakan.
Mengoleskan slimming lotion pada kulit tak boleh sembarangan. Agar lemak bisa luruh dengan cepat dan efektif, ada cara dan triknya. Tak hanya itu, mengoles lotion pada bagian perut dan paha juga berbeda.
Efek samping hampir tidak ada pada perawatan ini. Namun, sebelum melakukan perawatan, Anda diharuskan mandi, karena, setelah perawatan tidak disarankan untuk membersihkan tubuh. Hal ini dilakukan agar krim pelangsing bekerja maksimal.
Perawatan ini dapat dilakukan sekali seminggu, minimal 5 kali, untuk hasil yang maksimal. Selain itu, tetap menjaga pola makan serta rajin berolahraga juga disarankan selama mengikuti program perawatan. Hasil yang didapat pada tiap orang juga berbeda-beda, tergantung banyaknya lemak dan makanan yang dikonsumsi. (f)