
Various Artist/Sony
Berisi 2 keping CD, album kompilasi ini bisa jadi pilihan tepat bagi para pencinta musik jazz. Dengarkan saja alunan musik instrumental dalam Time After Time yang dibawakan lembut oleh Miles Davis atau The Look of Love hasil dari harmonisasi apik Kenny G. Tak hanya musik instrumental, suara Barry Manilow dalam lagu Beyond the Sea dan Angela Bofill yang membawakan lagu Still in Love terdengar sangat menenangkan. Selain itu, masih ada karya Fourplay, Santana, Keiko Lee, dan banyak musikus lainnya. Lagu-lagunya yang akrab di telinga bisa jadi mood booster yang menyenangkan. (f)