Trending Topic
Pendiri Femina Group, Mirta Kartohadiprodjo, Satu-satunya Wanita dari 14 Penerima Lifetime Achievement Award SPS 2017

4 Feb 2017


Foto: Nuri Fajriati
 
Mirta Kartohadiprodjo, salah satu pendiri Femina Group menerima  Penghargaan Lifetime Achievement Award dari Serikat Perusahaan Pers (SPS) Indonesia tadi malam di Jakarta (3/1/2017) . Ini adalah penghargaan kedua yang diperoleh Femina & Femina Group tahun ini setelah penghargaan kepeloporan media untuk kategori majalah wanita yang diberikan Panitia Hari Pers Nasional untuk Majalah Femina.
 
Pemberian penghargaan Lifetime Achievement Award diberikan sebagai bagian dari perayaan hari jadi ke-70, SPS Indonesia yang bertema 'Inovasi yang Menginspirasi'. Dan merupakan bentuk apresiasi pada media dan para tokohnya yang berjasa dan berkontribusi memajukan industri media cetak di Indonesia.
 
Mirta Kartohadiprodjo adalah satu-satunya wanita dari 14 tokoh media yang menerima penghargaan Lifetime Achievement Award 2017.
Advertisement
 
"Tidak terbayang usaha yang dulu didirikan sebagai sebuah hobi akhirnya bisa membesar dan bertahan selama 4 dekade. Penghargaan ini bukan hanya karena majalah dan media masing-masing penerima penghargaan, tapi juga atas partisipasi kami dalam organisasi SPS Indonesia. Saya bergabung sejak tahun 1980-an,” jelas Mirta mengenai penghargaan yang ia terima
 
Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informasi RI, Rudiantara, yang turut hadir, menyampaikan apresiasinya terhadap media yang tidak tergoda atau mengutamakan “asal cepat” pada pemuatan berita, untuk menghindari jerat hoax.
 
Berikut ini daftar lengkap penerima penghargaan Lifetime Achievement Award dari SPS Indonesia 2017:
  • Mirta Kartohadiprodjo (Femina Group)
  • Prof. Dr. H Sukamdani Sahid Gito Sardjono (Bisnis Indonesia)
  • Dr. (Honoris Causa) Jacob Oetama (Kompas Gramedia)
  • Fikri Jufri (TEMPO)
  • Drs. Dabam Leo Batubara (Suara Karya)
  • Dr. H.Sulastomo, MPH (Pelita)
  • H. Sofyan Lubis (Pos Kota)
  • H. Tribuana Said, MDS (Waspada)
  • H. Alwi Hamu (FAJAR)
  • H. Basril Djabar (Singgalang)
  • H. Gusti Rusdi Effendi AR (Banjarmasin Post)
  • H. Rida K. Liamsi (Riau Post)
  • H. Syafik Umar (Pikiran Rakyat)
  • Bambang Halintar (SWA) (f)

Baca Juga:



Topic

#femina

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?