Foto: Dok. Meitu
Berkenaan dengan perayaan Hari Wanita Dunia yang diperingati pada 8 Maret, MakeupPlus bekerjasama dengan Peacemaker Network, sebuah jaringan LSM global yang diprakarsai oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mengeluarkan kampanye #SheUnites yang bertujuan untuk memberdayakan perempuan dengan menyediakan sebuah platform digital untuk berbagi cerita inspiratif dari para wanita di berbagai belahan dunia, sambil menggalang dana untuk membiayai pelatihan, workshop, dan peningkatan kapasitas di jaringan lokal yang mendukung wanita di seluruh dunia.
Dalam kampanye #SheUnites di Indonesia, MakeupPlus akan menampilkan dua filter makeup eksklusif yang dibuat oleh beauty vlogger YouTube kenamaan dunia, NikkieTutorials, yang terkenal dengan konten ‘The Power of Makeup’. The Power of Makeup yang dibawa Nikkie dengan cara merias setengah wajahnya dan membiarkan setengahnya lagi bersih tak tersentuh makeup menunjukkan bahwa wanita dapat berkreasi melalui makeup, dimana setiap gaya riasan dapat menonjolkan karakteristik, ataupun berekspresi lewat gaya-gaya terbaru yang menantang ingin dicoba.
ingin mencoba makeover setengah wajah ala Nikkie sekaligus beramal untuk wanita? Anda dapat mencoba beragam gaya dandan dari total 5 filter yang disiapkan MakeupPlus yang dapat Anda unduh secara gratis di AppStore dan Google Playstore. Coba filter dengan tagar #SheUnites, lalu posting foto tercantik Anda di instagram dengan menyertakan tagar yang sama, #SheUnites! (f)
Baca Juga:
- Yuk, Ketemu Lee Min-ho di Gerai Innisfree di Jakarta
- Tren Mermaid untuk Rias Wajah dan Warna Rambut
- Sebagian Besar Wanita Merawat Kecantikan dengan Cara Luluran
Topic
#makeup