Film ini bercerita tentang pertarungan bisnis antara dua perusahaan besar di bidang telekomunikasi, yang diadaptasi dari novel karya Joseph Finder.
Detail mengenai jalan cerita dan pemeran lain yang ada di film ini masih dirahasiakan. Namun, ada satu nama yang disebut akan mengisi jajaran pemain yaitu Liam Hemsworth yang baru-baru ini sukses menarik perhatian dunia lewat perannya di film box office The Hunger Games.
Paranoia akan memulai proses syuting di musim panas ini di dua kota utama,yakni New York dan Mumbai.
Mari kita tunggu seseru apakah film arahan sutradara Robert Luketic ini?
Woro Hartari Trianti