2. Ketika masuk toko buku besar, kita akan disambut deretan buku laris atau buku baru. Tirulah trik ini. Caranya, tampilkan produk bestseller dan produk terbaru Anda dengan mencolok.
3. Barang yang dijual harus di-update. Bila ada barang yang habis, fotonya harus ditarik saat itu juga. Jangan sampai barang sudah habis, tetapi fotonya tetap dipamerkan.
5. Di toko offline, pembeli tahu lokasi toko. Sehingga, bila akan komplain, dia tahu harus pergi ke mana. Untuk meyakinkan calon konsumen bahwa bisnis Anda memang benar-benar ada, cantumkan bentuk fisiknya, misalnya nama pemilik, alamat, e-mail, dan nomor telepon.
6. Membangun kepercayaan konsumen tak semudah menggoreng pisang. Kepercayaan dibangun dengan servis yang baik. Karena itu, tidak ada toko online yang langsung laris. Perlu waktu untuk membangun kepercayaan. (f)
Sebagai ibu rumah tangga, Anda juga bisa mulai berbisnis. Lebih lengkap, klik di sini.
Topic
#bisnis