
Foto: Fotosearch
Banyak orang yang sudah kehabisan uang di tengah bulan. Jika kita termasuk salah satunya, coba cara gampang kelola gaji dua mingguan berikut...
Bagi dua
Saat gajian, kita harus langsung membaginya menjadi dua. Misalnya, nih, gaji kita Rp 5 juta, simpan Rp 2,5 juta dan ambil Rp 2,5 juta untuk memenuhi kebutuhan harian selama 15 hari. Jangan lupa sisihkan 10% yaitu Rp 250.000 sebagai tabungan atau pos tak terduga.
Bayar utang
Idealnya, sih, kita membayar lunas tagihan dan utang pada saat gajian. Namun, jika sedang ngirit, sebaiknya prioritaskan bayar sewa kos hingga utang seperti kartu kredit yang 'bunga berbunga'. Ingat, besar utang nggak boleh lebih dari 30% gaji, ya!
Cek tanggal tagihan
Seandainya ada tagihan yang bisa dibayar di tanggal 15, kita bisa tunda hingga tanggal tersebut. Dengan begitu kita nggak terlalu terbebani mengeluarkan uang di awal bulan dan bisa menggunakan 'gaji' kedua yang disimpan sejak awal bulan.
Belanja bulanan
Ubah rutinitas belanja bulanan menjadi dua mingguan. Buat daftar belanja yang penting dan kurang penting. Simpan 'keinginan' dan dahulukan kebutuhan. Bandingkan pula harga barang yang dibutuhkan demi penghematan.
Tunda belanja dan hang out
Apa boleh buat, nih, kita harus menunda bersenang-senang untuk sementara waktu. Jika setelah semua kewajiban masih tersisa dana untuk belanja maupun hang out, silakan menghabiskannya, he he he. Atau.. kita bisa melakukan investasi untuk menambah saldo tabungan. (f)
Topic
#aturgaji