
Foto: SAR
Sabtu (3/12), usai mengikuti kelas akting di karantina bersama aktor Reza Rahadian, para finalis Wajah Femina 2016 berkesempatan mengobrol dengan dua alumni Wajah Femina, yakni Kinaryosih (Wajah Femina 1997) dan Putri Ayudya (Wajah Femina 2008).

Kinaryosih dan Putri secara bergantian memberikan kiat terjun ke dunia hiburan
Kinaryosih menceritakan kekagetannya saat memenangi Wajah Femina 1997. “Padahal saat itu banyak yang lebih tinggi, lebih cantik dan lebih aktif dari saya,” kenangnya. Kemenangan di Wajah Femina benar-benar membuka pintu kariernya ke dunia hiburan. Ia juga berpesan kepada para finalis agar tetap fokus pada tujuan yang ingin diraih dan jangan pernah mengeluh.

Saatnya bertanya langsung pengalaman para alumni.
Selain fokus di dunia seni peran, Putri Ayudya juga pernah aktif sebagai presenter acara televisi Jejak Petualang. Pengalamannya bertemu dengan beragam orang membuatnya ingat untuk selalu rendah hati. “Siapa saja yang berada di lokasi syuting bisa menjadi penentu nasib karier di dunia hiburan, mulai dari sutradara hingga bagian konsumsi. Oleh sebab itu, tetaplah berlaku baik kepada semua orang,” ia berpesan pada para finalis.


Sesi sharing selalu mengakrabkan para finalis Wajah Femina dengan alumni.
Bagi finalis Wajah Femina 2016, Irna (19), poin terpenting di sesi sharing bersama alumni itu adalah cara mengendalikan diri untuk bereaksi dari serangan komentar negatif. “Kuncinya, tetap berpikir positif dan jangan pedulikan komentar negatif tersebut,” katanya.
Setelah Wajah Femina 2016 berakhir, Irna yang tahun lalu gagal mendaftar Wajah Femina karena masih terbelit perkuliahan berencana terjun ke dunia modeling. “Saya ingin mengikuti jejak Kinaryosih sebagai model dan aktris. Dia adalah role model saya,” akunya sambil tertawa malu-malu. (f)
Setelah Wajah Femina 2016 berakhir, Irna yang tahun lalu gagal mendaftar Wajah Femina karena masih terbelit perkuliahan berencana terjun ke dunia modeling. “Saya ingin mengikuti jejak Kinaryosih sebagai model dan aktris. Dia adalah role model saya,” akunya sambil tertawa malu-malu. (f)
Topic
#WajahFemina





