Foto: ONE Channel
Pihak SBS yang memproduksi K-drama Entertainer yakin bahwa drama terbarunya ini akan menjadi tayangan yang menarik. “Melihat sutradara (Hong Sung Chang), penulis skrip, dan aktor-aktornya, kami yakin akan menghasilkan sesuatu yang bagus. Kami harap, semua orang bisa merasakan hal yang positif terhadap ini.”
Serial yang juga akan dibintangi oleh Hyeri “Girl’s Day” dan Kang Min Hyuk “CNBLUE” ini akan tayang di saluran televisi berlangganan ONE Channel mulai 21 April 2016, setiap Kamis dan Jumat, pukul 19.55 WIB.